Informasi tersebut tidak benar. Poster dan narasi merupakan hasil rekayasa oleh orang yang tidak bertanggung jawab.
Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI
========
Kategori: Parodi
Beredar sebuah poster yang diunggah oleh akun Facebook “Timpa Menimpa” pada 18 Maret 2023. Poster tersebut memberikan informasi tentang Mantan Presiden Megawati Soekarnoputri telah meninggal dunia pada 18 Maret 2023.
Sumber: Facebook https://archive.cob.web.id/archive/1679286765.765543/singlefile.html Arsip
========
PENJELASAN:
Berdasarkan hasil penelusuran, informasi tentang meninggalnya Megawati Soekarnoputri adalah informasi yang salah. Pada informasi tersebut hanya ada ucapan berduka, foto dan tanggal. Sumber informasi tersebut juga bukan berasal dari pihak keluarga. Setelah dilakukan dengan pencarian keyword. Ditemukan sebuah berita dari kompas.com dengan judul “Hoaks Megawati Soekarnoputri Meninggal Dunia, Ini Buktinya”
Dilansir dari kompas.com, informasi bahwa Megawati Soekarnoputri meninggal dunia tersebut adalah tidak benar. Megawati dalam keadaan sehat. Belakangan, Megawati memang tengah didera dengan berbagai kabar hoaks terkait kondisi kesehatannya. Namun, dikutip dari Kompas.com, Sekjen PDI-P Hasto Kristiyanto membantah informasi tersebut.
Dengan demikian, informasi terkait Megawati meninggal dunia masuk dalam kategori parodi.
Referensi:
https://nasional.kontan.co.id/news/hoaks-megawati-meninggal-dunia-ini-buktinya
https://www.kompas.com/tren/read/2021/09/13/113000665/-hoaks-megawati-soekarnoputri-meninggal-dunia?page=all